Gangguan Tidur Lebih Umum Terjadi pada Wanita

Mengapa masalah tidur lebih sering terjadi pada wanita dibanding pria?

Gangguan tidur lebih umum terjadi pada wanita
Para ahli menyebut beberapa alasan mengapa masalah tidur lebih sering terjadi pada wanita dibanding pria.

Fluktuasi Hormon
Selama siklus haid terjadi peningkatan hormon estrogen dan progesteron yang dapat mempengaruhi siklus tidurnya. Dianne Augelli, M.D., seorang ahli gangguan tidur di Weill Cornell Centre for Sleep Medicine di New York-Presbyterian, mengatakan kepada New York Magazine: "Estrogen bekerja pada beberapa jalur neurotransmiter yang berbeda yang mungkin berdampak pada regulasi tidur, dan progesteron dapat memiliki properti hipnotis ... Fluktuasi hormon ini mungkin berpengaruh pada ritme sirkadian."

Kehamilan dan Bayi
Ketidak nyamanan fisik, sering buang air kecil, mual dan efek samping kehamilan lainnya juga berdampak pada tidak nyenyaknya tidur. Ketika telah melahirkanpun wanita akan lebih sering terjaga untuk bayinya.

Menopause
Saat wanita memasuki masa menopause umumnya timbul gejala seperti berkeringat berlebihan juga gerah akan membuat tidak nyaman terutama saat tidur malam.

Stres, Kecemasan, dan Depresi
Penelitian menunjukkan bahwa wanita lebih rentan terhadap perasaan depresi, cemas, dan stres dibanding pria. Kondisi ini menyebabkan beban pikiran, yang akhirnya berdampak pada susah tidur.

COMMENTS

Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy Table of Content